Pilihan Pantai Di Malang yang Menarik

Pilihan Pantai Di Malang yang Menarik

Pantai di Malang itu memang cukup banyak, karena memang kota Malang itu diberkahi oleh banyak pantai dengan garis pantai yang panjang. Ada banyak sekali pilihan pantai yang memiliki pemandangan yang indah dan juga sangat eksotis untuk dikunjungi bersama keluarga. Dan berikut ini kami akan informasikan beberapa pilihan pantai yang bisa dikunjungi di kota Malang ini.

Pantai Sendiki

Salah satu pantai yang ada di kota Malang yang memiliki pasir putih itu adalah pantai dengan nama pantai Sendiki. Suasana dari pantai ini masih cukup sepi, sehingga Anda bisa menikmati pantai ini dengan tenang dan juga suasananya pasti lebih damai. Jika Anda menginginkan lokasi pantai yang masih asri, maka pantai Sendiki ini bisa menjadi rekomendasi yang tepat untuk Anda kunjungi.

Lokasi dari pantai ini tepatnya itu ada di desa Tambakrejo dan di kecamatan Sumbermanjing wetan, di kabupaten Malang. Untuk masuk ke area pantai itu hanya perlu membayar tiket dengan harga 5 ribu dan juga parkir untuk kendaraan mobil itu adalah 5 ribu juga. Fasilitas di pantai ini cukup lengkap mulai dari pemandian umum, warung, toilet, Mushola, dan camping ground dan semua dirawat masyarakat.

Berikut ini beberapa hal menarik yang ada di pantai Sendiki ini.

1.Suasana Yang Masih Asri

Pantai ini masih sangat asri karena memang memiliki pasir yang putih dan juga memiliki air yang memang sangat jernih. Pohon-pohon yang ada di area sekitar pantai itu masih tumbuh dengan lebat, jadi memang suasananya masih sangat segar dan tidak akan kepanasan. Namun ombak dari pantai tersebut memang cukup besar jadi berbahaya untuk bermain air, pantai ini memang tepat untuk menikmati suasana saja.

2.Serasa Pantai Pribadi

Tidak bisa dipungkiri kalau pantai Sendiki ini memang aksesnya itu memang cukup sulit untuk bisa dikunjungi oleh pengunjung. Namun karena itulah tidak banyak orang yang bisa mengunjungi pantai ini, dan kemudian pantai itu jadi cukup sepi. Tapi kalau berniat menikmati suasana, kondisi sepi ini justru semakin menarik karena akan berasa seperti berada di pantai pribadi.

3.Memiliki Mitos Yang Kental

Ada mitos di pantai ini yang menyebabkan nama dari pantai ini adalah pantai Sendiki. Jadi ceritanya ada 4 orang sahabat yang menemukan pantai dan kemudian niat membagi dengan menggunakan patok kayu. Namun yang memasang patok terakhir bingung dan menanyakan punyaku seng ndi ki, dan itulah kemudian pantai di Malang ini namanya menjadi Sendiki.

Pantai Tiga Warna

Pantai berikutnya ada namanya pantai tiga warna, ini juga menjadi salah satu pantai yang menarik untuk dikunjungi di kota Malang. Pantai ini berada di desa Tambakrejo di kecamatan Sumbermanjing wetan di Malang, dan memang keunikannya memiliki 3 warna. Jadi ada 3 warna airnya yakni warna merah, biru dan hijau, dan bisa terbagi karena kedalaman air yang berbeda.

Pantai Balekambang

Berikutnya ada pantai yang memang sekarang ini tengah populer di kota Malang, karena memang memiliki keunikan luar biasa adalah Pantai Balekambang. Pantai ini memiliki lanskap seperti tanah Lot di pulau Bali, sehingga banyak orang yang penasaran dan ingin melihat langsung lokasinya. Lokasi tepatnya dari pantai ini adalah di dusun Sumber Jambe, desa Srigonco di kecamatan Bantur Malang.

Untuk bisa menikmati keindahan pantai ini, Anda harus membeli tiket terlebih dahulu yang harganya itu kisaran 10 ribu sampai 15 ribu. Bila Anda ingin menginap pun Anda tidak perlu khawatir, karena di sekitarnya itu ada hotel yang cukup murah yakni 150 ribu sampai 250 ribu saja per malamnya. Ada banyak fasilitas lain juga seperti kamar mandi, kamar bilas, rumah makan, dan bahkan ada area perkemahan untuk berbagai acara.

Tentunya ada banyak sekali hal menarik di pantai Balekambang selain dari cukup banyak spot foto yang bisa menghasilkan foto yang menarik. Dan berikut ini kami akan jelaskan apa saja daya tarik dari pantai Balekambang ini.

1.Sejarah Yang Menarik

Salah satu daya tarik dari pantai ini adalah soal sejarahnya dari pantai ini yang terbilang cukup menarik ya. Pantai ini dulunya memiliki akses yang sangat sulit dilalui, bahkan warga sekitar pun kesulitan juga untuk mencapai pantai tersebut. Namun kemudian pada tahun 1978 pemerintah membuat akses dan meresmikan pantai tersebut jadi tempat wisata.

2.Wisata Religi Malam Suro

Pada malam satu suro itu ada makan Syekh Abdul Jalil yang pasti akan sangat ramai didatangi oleh pengunjung dari berbagai daerah. Menurut cerita memang Syekh inilah yang membuka akses pertama kali ke pantai ini yang memang ditutupi oleh berbagai pepohonan. Jasa ini yang kemudian membuat banyak orang mengunjungi makamnya pada malam satu suro, dan jarak dari makam ini adalah 1 km dari pantai.

3.Pantai Tertata Rapi Dan Karang Bagus

Daya tarik berikutnya adalah soal penataan dari pantai yang memang terlihat sangat rapi dan juga terlihat masih terawat. Selain itu juga batu karang yang ada di Pantai di Malang memang sangat bagus dan juga masih tumbuh dengan sangat baik sampai sekarang. Ombak di pantai ini pun tidak terlalu besar, sehingga masih cukup ramah untuk bermain air di pantai ini.

4.Ada Jembatan Yang Menghubungkan Pulau-Pulau

Di seberang pantai ini ada beberapa pulau, ada pulau Wisanggeni, Pulau Anoman, dan ada pulau Ismoyo. Dan pulau-pulau ini saling terhubung dengan pantai dengan mempergunakan jembatan, jadi cukup mudah untuk mengunjunginya. Anda bisa berjalan-jalan menuju ke beberapa pulau tersebut dari pantai dengan mudah karena sudah ada jembatan tersebut.

Pantai Teluk Asmara

Pantai berikutnya ada namanya pantai Teluk Asmara yang memang memiliki pemandangan yang sangat cantik dan seperti pantai di Raja Ampat. Lokasi dari pantai dengan pasir putih ini ada di desa Tambakrejo kecamatan Sumbermanjing yang ada di kota Malang. Daya tarik dari pantai ini adalah airnya yang sangat tenang, jernih dan juga bersih dan ada banyak tebing batu karang hijau juga.

Pantai Pulodoro

Berikutnya ada pantai bernama Pulodoro yang menyajikan pemandangan yang merupakan cakrawala yang tanpa batas sepanjang mata memandang. Dan deburan ombak yang ada di pantai ini termasuk cukup tinggi, namun pasir masih putih dan lembut jadi belum dijamah banyak orang. Lokasi dari pantai ini ada di dusun Sumberceleng, Banjarejo, kecamatan Donomulyo di kota Malang.

Pantai Watu Leter

baca juga :

Pantai berikutnya ada Watu Leter dengan pasir putih yang sangat bersih dan berlokasi di dusun Rowotrate, Sitiarjo, di kecamatan Sumbermanjing di Malang. Ada objek wisata hutang Mangrove dan penangkaran penyu abu-abu di pantai di Malang bernama Watu Leter ini