Harga Tiket Masuk Dan Lokasi Wisata Green Canyon Yang Ada Di Karawang Terbaru

Harga Tiket Masuk Dan Lokasi Wisata Green Canyon Yang Ada Di Karawang Terbaru

Walaupun waktu liburan sekolah masih cukup lama terhitung masih beberapa bulan lagi Tidak ada salahnya kamu mulai mencari destinasi wisata menarik yang bisa kamu kunjungi apabila liburan sudah tiba besok.

Kali ini ada satu tempat wisata paling recommended yang dapat kalian kunjungi yang ada di salah satu kota yaitu kota Karawang yang mana wisata ini merupakan wisata alam yang tentunya masih sangat Asri dan terawat ke alamnya.

Mengunjungi tempat wisata alam juga dapat mengurangi stres dan penat dari semua rutinitas keseharian yang padat, Karena energi positif yang dimiliki alam akan membantu kita untuk merefreshing diri dan jiwa.

Tempat wisata yang akan direkomendasikan untuk kamu ini bernama Green canYon, wisata alam yang satu ini sangat menarik dan sensasi pengalaman yang kamu dapat saat berlibur di sini belum tentu bisa kamu dapatkan di tempat wisata lain.

Tebing bebatuan yang tinggi yang di tengahnya mengalir air jernih yang dapat kita nikmati kesegarannya baik itu secara berenang atau menggunakan ban pelampung atau juga bisa menggunakan perahu kecil.

Di tempat ini hanya bisa menggunakan perahu kecil untuk menyusuri aliran air yang ada di antara dua tebing bebatuan ini karena tempatnya sendiri Memang sempit, jadi apa Bila perahu yang masuk terlalu besar ditakutkan tidak akan muat melewati jalur sempit ini.

Lokasi wisata Green canyon

Tempat wisata alam yang unik dan menarik ini lokasinya tepat berada di desa medalsari Kecamatan pangkalan Kabupaten Karawang Provinsi Jawa Barat, untuk bisa sampai ke tempat wisata ini kamu akan membutuhkan waktu sekitar 90 menit karena jarak yang akan ditempuh kurang lebih sekitar 40 km dari pusat Kota Karawang.

Namun tidak usah khawatir karena sepanjang perjalanan kamu akan disibukkan pemandangan indah Kota Karawang serta akses jalan menuju ke tempat wisata ini tidak sulit.

Jam operasional  wisata Green canyon

Tempat wisata ini selalu beropesional setiap hari baik hari kerja atau hari biasa maupun hari libur nasional ataupun akhir pekan, antara hari biasa dan hari libur pun tidak ada perbedaan jam buka semuanya tetap sama yaitu akan mulai buka pada pukul 08.00 pagi dan tutup pada pukul 16.00 sore WIB.

Harga tiket masuk wisata Green canyon

Harga tiket masuknya sendiri cukup tinggi karena per orangnya akan dikenai sebesar Rp50.000 namun dengan Rp50.000 Itu kamu sudah mendapatkan fasilitas lengkap seperti pelampung dan alat keselamatan lainnya serta kamu juga akan tetap dipandu oleh pemandu yang telah benar-benar mengerti seluk-beluk dari lokasi Green Canyon ini.

Akan ada tambahan biaya untuk biaya parkir kendaraan sebesar Rp2.000 untuk kendaraan bermotor dan Rp5.000 untuk kendaraan roda empat seperti mobil.

Fasilitas di wisata Green Canyon

Walaupun merupakan wisata alam yang masih sangat alami namun pihak pengelola tidak akan melupakan kewajibannya menyiapkan fasilitas pendukung yang nantinya akan dibutuhkan para pengunjung.

Setelah dilihat fasilitas yang disediakan di wisata Green Canyon Karawang Ini bisa kamu cukup lengkap karena tersedia toilet lalu tempat beristirahat seperti Gazebo lalu warung-warung yang menjajakan makanan atau barang kebutuhan lainnya serta area parkirnya pun luas jadi kamu tidak perlu khawatir jika nantinya kendaraan kamu tidak mendapatkan tempat parkir.

Spot spot menarik di Grand Canyon

Beberapa kegiatan seru yang dapat kamu lakukan di tempat wisata Green Canyon ini seperti kamu bisa berenang sembari menikmati betapa segarnya air yang mengalir di Green Canyon ini, kamu juga bisa melakukan susur sungai dan outbound dengan beramai-ramai atau jika kamu gemar berfoto tentunya kamu dapat mengambil foto dengan spot-spot terbaik agar menghasilkan foto yang jernih bagus dan estetik.

baca juga:

Wisata Green Canyon ini memang benar-benar sangat menarik serta indah yang mungkin membuatmu tidak cukup untuk datang satu kali saja ke tempat wisata Green Canyon ini. Jadi mungkin di lain waktu ketika kamu mempunyai waktu luang dan sedang berada di Karawang tentunya kamu wajib mengunjungi tempat wisata paling favorit ini yaitu Green Chanyon.