Keunikan Destinasi Wisata Akar Langit Trinil, Pohon Akar Bak Di Film Harry Potter
Salah satu destinasi wisata alam yang unik yang letaknya ada di Lamongan adalah akar langit Trinil yang mana di sini terdapat pohon Trinil berukuran besar yang sebagian besar bagian dari pohon itu terdiri dari akar yang mana antara akar satu dengan akar lainnya saling berkaitan.
Melihat pohon Trinil ini pasti akan langsung teringat dengan salah satu pohon legendaris yang ada di film Harry Potter yaitu pohon raksasa yang cabangnya dapat bergerak-gerak dan letaknya sendiri berada di sekolah sihir mereka.
Bagi penggemar Harry Potter kamu dapat melihat pohon yang mirip dengan pohon yang ada di film itu secara langsung lewat pohon Trinil ini karena bentuknya sangat mirip
Lokasi wisata akar langit Trinil
Jika kamu ingin melihat pohon yang mirip dengan ada di film Harry Potter tadi kamu tidak perlu jauh-jauh pergi ke luar negeri kamu cukup datang ke salah satu objek wisata yang ada di Lamongan yaitu di Dusun wide, desa sendangharjo Kecamatan brondong Kabupaten Lamongan.
Jaraknya lumayan jauh dari pusat Kota Lamongan yaitu sekitar 64 km yang akan memakan waktu tempuh sekitar 1 satu jam sampai 2 jam perjalanan.
Spot menarik di wisata akar langit Trinil
Pohon Trinil yang ada di tempat wisata ini bentuknya tidak seperti kebanyakan pohon lainnya yang tumbuh di Indonesia karena pohon ini sendiri tubuhnya itu dikelilingi oleh akar, akarnya pun bukan seperti akar pohon yang berukuran kecil namun akarnya juga sangat besar bahkan besarnya hampir seperti dahan pohon itu sendiri.
Di tempat wisata ini pun pohon trinilnya tidak hanya berjumlah satu namun ada beberapa pohon Trinil lainnya namun pohon Trinil utama atau yang paling besar di tempat wisata ini diameternya sendiri berkisar sekitar 75 cm dan dahan-dahannya dikelilingi dengan akar yang panjangnya hingga puluhan meter jika dilihat sekilas akan mirip seperti ular yang sedang melingkarkan tubuhnya di dahan pohon.
Di pohon-pohon Trinil tersebut juga diletakkan papan nama yang berisikan nama latin dari pohon Trinil ini, jadi di tujuan diberikan papan nama ini agar pengunjung tahu nama ilmiah dari pohon cendana ini jadi dapat menambah ilmu pengetahuan tersendiri.
Untuk pohon Trinil yang paling besar tadi yang paling utama di tempat wisata ini diberikan pagar di sekelilingnya tujuannya agar pengunjung tidak terlalu dekat Karena ditakutkan akan mengganggu pertumbuhan pohon ini.
Jadi bagi kamu yang ingin berfoto-foto dengan latar belakang pohon Trinil ini kamu bisa mengambil jarak aman agar jangan terlalu dekat dengan pohon Trinil agar pertumbuhannya juga tidak terganggu.
Jam operasional dan tiket masuk objek wisata akar langit Trinil
Tempat wisata pohon trail ini buka setiap hari Mulai dari pagi jam 09.00 sampai sore jam 17.00 WIB. Jadi ketika ingin melakukan kunjungan kamu bisa datang di waktu buka tempat wisata akar langit ini.
Untuk tiket masuknya sendiri jangan khawatir karena tidak akan dikenakan harga yang mahal per orangnya hanya akan dikenakan harga sebesar Rp5.000 namun jika kamu membawa kendaraan pribadi kamu harus mengeluarkan tambahan biaya untuk tiket parkir sebesar Rp2.000 untuk motor dan Rp5.000 untuk mobil.
Karena kawasan tempat wisata ini dipenuhi banyak pohon jadi membuatnya terasa sejuk Nah di sini juga kamu bisa bersantai sembari menikmati cemilan baik itu kamu bawa sendiri atau kamu juga dapat membelinya dari penjual-penjual yang berjualan di sekitar kawasan tempat wisata ini, karena banyak penduduk sekitar yang memanfaatkan Kedatangan para pengunjung sebagai salah satu cara untuk mendapatkan uang.
Jika kamu tidak suka dengan keadaan yang terlalu ramai kamu dapat datang di hari-hari kerja atau hari biasa seperti hari Senin sampai hari Jumat karena jika di hari libur atau akhir pekan lonjakan pengunjung akan sangat tinggi sehingga kemungkinan tempat wisata ini juga sangat dipenuhi oleh pengunjung lainnya.
baca juga:
- Berlibur Ke Ragam Tempat Wisata Menarik Di Kota Blitar Jawa Timur
- Harga Tiket Masuk Museum Angkut Batu Malang Jawa Timur Terbaru
Saat berkunjung ke wisata akar langit trinil ini supaya tetap diusahakan menjaga lingkungan jangan sampai membuang sampah di sembarang tempat terutama sampah plastik karena ditakutkan akan merusak lingkungan di sekitar pohon trend ini sehingga proses pertumbuhannya juga terhambat bahkan bisa mati