Wana Wisata Sumber Biru: Harga Tiket Masuk Dan Aneka Ragam Spot Menarik

Wana Wisata Sumber Biru: Harga Tiket Masuk Dan Aneka Ragam Spot Menarik

Meluangkan waktu untuk quality time bersama keluarga tampak sepele namun sangat penting untuk dilakukan. Karena dengan menikmati kualitas kita yang bersama keluarga dapat lebih mempererat hubungan antar anak dan orang tua atau sebaliknya.

Nah menikmati quality time ini juga dapat dilakukan dengan cara berlibur ke suatu tempat wisata, ada salah satu tempat wisata yang ada di Kota Jombang yang mana tempat ini sangat cocok untuk kalian datangi menikmati quality time bersama keluarga.

Tempat wisata menarik yang ada di Jombang ini dikenal dengan nama wana wisata sumber biru, yang mana dengan kamu datang ke wisata ini seketika rasa lelah dan jenuh serta pikiran-pikiran yang membebani rasanya hilang terhapus oleh keindahan alam yang ada di tempat wisata ini.

Adapun beberapa informasi yang harus kamu ketahui sebelum datang ke wana wisata sumber biru ini dapat kamu lihat di bawah.

Lokasi wana wisata sumber biru

Untuk lokasinya sendiri wana wisata sumber biru ini beralamat di Jalan Argo biru, ngembang tanda kemauan kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang Provinsi Jawa Timur.

jika kamu memulai perjalanan dari pusat Kota Jombang kamu akan menempuh perjalanan sejauh 31 KM yang mana akan memakan waktu kurang lebih 1 sampai 2 jam perjalanan.

jam Operasional wana wisata sumber biru

Wana wisata sumber biru ini memiliki jam buka yang panjang yaitu akan buka di pagi hari Mulai jam 08.00 pagi dan tutup di malam hari tepatnya pada pukul 10.00 malam.

Jadi bagi kamu yang mungkin memiliki kesibukan di siang hari dapat mengunjungi tempat ini di malam hari sebelum pukul 10. Mengunjungi wana wisata sumber biru di malam hari juga memiliki keindahan tersendiri karena lampu yang ada di sana membuatnya lebih menarik ada.

Harga tiket masuk wana wisata sumber biru

Untuk bisa masuk ke wana wisata sumber biru ini kamu harus menyiapkan uang sebesar Rp5.000 untuk biaya pembelian tiket masuk.

Harga Rp5.000 per orang adalah harga yang sangat murah karena dengan uang uang yang kamu keluarkan itu kamu sudah dapat menikmati segala daya tarik dan keindahan yang ada di dalam Wahana wisata sumber biru.

Fasilitas wana wisata sumber biru

Dinilai dari segi fasilitasnya maka tempat ini mungkin akan mendapatkan penilaian 10/10, karena memang fasilitas yang disediakan sangat memadai dan dapat memenuhi kebutuhan para pengunjung.

Dapat dilihat dari awal kedatangan kalian ke wana wisata sumber biru ini luasnya area parkir kendaraan yang dapat menampung banyak kendaraan pengunjung yang datang, begitu pula di dalam kawasan warna wisata sumber biru ini disediakan Mushola yang jika pengunjung muslim datang kemudian bertepatan dengan waktu salat tentunya bisa tidak meninggalkan kewajibannya dan beribadah di mushola yang sudah disediakan.

Tidak lupa fasilitas utama yang sangat dibutuhkan para pengunjung yaitu toilet yang dapat digunakan jika membutuhkan saat sedang keadaan tertentu.

Spot menarik wana wisata sumber biru

Wisata alam yang sangat sejuk ini yaitu wana wisata sumber biru tentunya memiliki banyak spot-spot menarik yang dapat kamu gunakan untuk kegiatan-kegiatan menyenangkan bersama keluarga atau teman terdekatmu.

Adapun diantaranya beberapa Spot menarik yang tersedia:

Area outbound

Bagi yang suka wahana-wahana menantang maka kamu harus mencoba Wahana outbound yang tersedia di wana wisata sumber biru ini.

Rintangan-rintangan yang dibuat pun juga sudah diperkirakan keamanannya agar tidak membahayakan bagi pengunjung.

Camping area

Tidak hanya bisa outbound kamu juga bisa mendirikan tenda untuk kemah atau camping di sekitar kawasan wana wisata sumber biru Ini, karena tempatnya sendiri juga sangat luas sehingga para pengunjung dapat dengan bebas mendirikan tenda dengan ukuran yang beragam.

Cafe

Jangan lupa saat mengunjungi warna wisata sumber biru untuk mampir di kafe-kafe yang ada di tempat wisata ini. Menariknya Cafe ini mempunyai tempat duduk yang diletakkan di tengah aliran sungai kecil yang dangkal. Sehingga sembari menikmati hidangan kamu juga bisa merendam kakimu disegarnya air sungai yang jernih ini.

baca juga :

Bukankah tempat destinasi wana wisata sumber biru ini sangat menarik.? Dengan beberapa informasi di atas diharapkan dapat bermanfaat bagi kamu terutama bagi kamu yang sudah merencanakan untuk datang bersama keluarga ke wana wisata sumber biru.