Tempat-Tempat Wisata Di Tapanuli Selatan Yang Paling Unik Untuk Dikunjungi
Jika mempunyai rencana untuk berlibur ke Sumatera Utara kamu bisa menambahkan kota Tapanuli Selatan sebagai list tempat yang akan kamu kunjungi.
Karena di Tapanuli Selatan sendiri juga mempunyai tempat-tempat wisata menarik yang tidak kalah bagus dengan tempat wisata lain yang terkenal di Sumatera Utara seperti Danau Toba.
Bahkan pengalaman berwisata yang akan kamu dapatkan ketika datang ke kota Tapanuli Selatan tidak bisa kamu dapatkan di tempat lain.
Air terjun sisundung parsalakan
Air terjun sisundung parsalakan ini lokasinya tidak begitu jauh dari pusat Kota Tapanuli yaitu hanya sekitar 2 KM saja namun dari parkiran ke air terjun Ini juga harus mengeluarkan sedikit usaha lagi dengan berjalan Sekitar 500 meter untuk benar-benar sampai tepat di air terjun sisundung parsalakan ini.
Air terjun sisundung ini juga dikenal oleh penduduk setempat dengan nama lain air terjun ganda, ini dikarenakan di lokasi Air Terjun ini terdapat dua air terjun yang mengalir secara berdampingan.
Air terjun si sundung persalakan ini masih dikelola secara manual oleh masyarakat sekitar dengan fasilitas seadanya, Jadi harap dimaklumi Jika kamu datang ke air terjun si sendung ini namun masih banyak kekurangannya dari segi fasilitas maupun akses jalan untuk sampai ke air terjun ini karena pengelolaannya masih secara manual.
Untuk tiket masuknya per orang akan dikenai seharga Rp10.000 saja dan parkir 2000 sampai 5.000 per kendaraannya.
Aek sabaon
Mempunyai keinginan untuk berlibur ke luar negeri namun budget tidak mencukupi dan waktu liburan yang tidak panjang membuat impian liburan ke luar negeri rasanya kurang bisa terpenuhi.
Namun Jangan berkecil hati karena kekurangan itu bisa disiasati dengan cara berlibur ke wisata dalam negeri yang memiliki vibes seperti sedang merasa di luar negeri yaitu salah satunya berlibur ke tempat wisata yang terletak di Tapanuli Selatan.
Pemandangan yang akan kamu dapati saat datang ke tempat wisata Aek sabaon ini adalah jajaran rumah-rumah yang jika dilihat sekilas akan mirip seperti rumah-rumah yang ada di pedesaan Swiss.
Rumah-rumah ini dibangun mengitari sebuah kolam buatan yang cukup panjang disertai tambahan bangku-bangku panjang yang dapat digunakan untuk duduk sembari Menikmati keindahan Ae sabaon ini.
Vibes luar negeri yang terasa di tempat wisata Aek sabeon ini pun didukung dengan letaknya yang berada di antara perbukitan tinggi dengan keadaan suhu yang rendah sehingga menyebabkan udara di sana sejuk dan dingin.
Untuk harga tiket masuknya per orang akan dibandrol seharga Rp15.000 dan tidak ada perbedaan harga tiket masuk antara hari biasa maupun hari libur.
Di sekitar kawasan ini terdapat beberapa cafe yang menjajakan banyak menu lezat yang dapat kalian cicipi sembari melihat keindahan yang ada di ae sabaon ini.
Pantai Muara Upu
Pantai Muara Upu ini berbatasan langsung dengan samudra Hindia yang mana panjang pantai ini mencapai 18,38 km, karena berbatasan langsung dengan samudra Hindia ombak yang ada di pantai ini pun terkadang tidak stabil bahkan saat pasang surut air laut jarak nya mencapai 50 meter.
Kamu wajib banget untuk mengunjungi pantai ini karena pantai ini memiliki daya tariknya tersendiri yaitu di pantai Muara pupuk ini menjadi habitat Di mana para penyu bertelur Dan meletakkan telurnya di sepanjang pasir di pantai Muara Upu ini.
Sampai saat ini diketahui ada sekitar empat jenis penyu yang berada di pantai Muara Opu ini yaitu ada penyu belimbing penyu hijau penyu abu-abu dan penyu sisik.
Jika beruntung saat berlibur ke pantai ini dan ternyata sedang ada event tertentu seputar penyu kamu bisa menjumpai pelepasan ratusan penuh ke alam liar secara massal yang pasti acara seperti ini belum tentu kamu temui di pantai-pantai lainnya.
untuk tiket masuknya sendiri hanya akan dipatok Rp5.000 sampai Rp10.000 saja per orangnya, sangat murah bukan?.
Jadi selain berwisata mendapatkan keseruan kamu juga mendapatkan ilmu tambahan tentang penyu karena Terkadang juga acara penyuluhan pengenalan tentang habitat penyu jenis-jenis penyu dan hal seputar penyu lainnya.
Pemandian air panas Aek nabara
Pemandian air panas yang ada di Kabupaten Tapanuli Selatan ini menjadi salah satu primadona tempat wisata yang sangat diminati baik itu oleh penduduk asli Tapanuli sendiri maupun dari luar Tapanuli semuanya berbondong-bondong datang ke pemandian air panas ini.
Akses jalan menuju pemandian air panas ini juga tidak terlalu jelek sehingga memudahkan pengunjung selama dalam perjalanan ke pemandian air panas ini.
Sampai saat ini belum ada informasi pasti Berapa harga tiket masuk yang ditetapkan karena tempat wisata yang satu ini sendiri juga belum ada pengelolaan secara lebih lanjut oleh pemerintah.
Padahal jika Pemerintah benar-benar telaten dalam mengurus dan dan lebih memperhatikan tempat wisata pemandian air panas ini pastinya akan lebih ramai lagi dan bisa menjadi potensi tempat wisata yang terkenal.
Banyak pengunjung yang percaya jika berendam atau berenang di pemandian ini dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit terutama penyakit kulit karena dalam air terjun Ini mengandung banyak fosfor yang juga dapat melancarkan peredaran darah.
baca juga:
- Tidak Hanya Danau Toba , Banyak Ragam Tempat Wisata Di Sumatra Utara Di BatuBara Terutama
- Aneka Ragam Wisata Menarik Di Pematang Siantar Sumatra Utara Paling Hits 2022
Di balik semua kepercayaan yang belum tentu kebenarannya ini rasanya tak aneh jika banyak pengunjung datang melihat bagaimana tingginya daya tarik yang dikeluarkan oleh tempat wisata pemandian air panas Aek nabara yang ada di Tapanuli Selatan ini.