pematang siantar

Aneka Ragam Wisata Menarik Di Pematang Siantar Sumatra Utara Paling Hits 2022         

Aneka Ragam Wisata Menarik Di Pematang Siantar Sumatra Utara Paling Hits 2022         

Jika bicara tentang wisata di sumatra utara apakah yang kamu ketahui hanya sebatas danau toba? Jika iya artinya kamu harus membaca informasi dibawah ini dengan focus agar pengetahuan mu tentang tempat wisata di Sumatra utara bertambah.

Patung Dewi Kwan Im

Kota pematang siantar yang ada di sumatra utara ini terkenal dengan keberagaman masyrakatnya yang berasal dari bermacam macam suku agama dan perbedaan lainnya.

Salah satu bentuk keberagaman nya adalah adanya patung kwan im yang berdiri gagah di pematang siantar. Diketahui tinggi patung dewi kwan im ini sendiri sekitar 22 meter dan beratnya sekitar 1.500 ton.

Dewi kwan im sendiriadalah salah satu dewi yang sangat dihormati umat budha yang mana dei ini melambangkan kesucian dan kesempurnaan.

Proses pembuatannya memkan waktu yang cukup lama yaitu sekitar 3 tahundan dibangun di china lalu dikirim ke Indonesia yang kemudian diresmikan pada tahun 2005.

Fakta unik lainnya lagi patung dewi kwan im ini meraih rekor muri yang kemudian dinobatkan sebagai patung sdewi kwan im tertinggi di asia tenggara.

Air Terjun Bah Biak

Air Terjun Bah Biak yang lokasinya berada di pematang siangtar ini ternyata letaknya berada di tengah kebun the sidamanik.

Namanya sendiri berasal dari bahasa daerah stempat yang bila diartikan kedalam bahasa Indonesia”bah” artinya air dan “ biak” banyak.

Karena berada diantar rimbunnya tanaman the membuat air terjun ini mempunyai kesan segar dan menyejukan.

Beberapa pengunjung yang datang ada yang hanya duduk di pinggiran air terjun da nada juga yang langsung menyeburkan dirinya ke kolam pemandian yang letaknya tepat berada di bawah air terjun ini.

Di sekitar kawasan air terjun ini juga banyak para masyarakat sekitar yang dengan pandai memanfaatkan ramai nya pengunjung sebgai tempat mencari pundi pundi rupiah dengan cara berjualan makanan dan alat alat lain yang mungkin sekiranya dibutukan oleh pengunjung.

Harga tiket masuk yang dipatok sangat murah hanya Rp 2000 saja per orangnya dengan tambahan Rp 5000 untuk parkir kendaraan.

Air Terjun Jambuara

Nama air terjun yang ada di pematang siantar ini bukanlah nama yang diambil dari bahasa daerah setempat namun adalah sebuah kepanjangan dari “ dijamin buat gembira” cukup unik bukan.

Setalah diperhatikan air terjun ini memiliki ukuran yang cukup tinggi yaitu sekitar 30 meter dengan debit air nya yang deras.

Keberadaannya sudah lama diketahui banyak orang namun air terjun ini dibuka untuk umum dijadikan sebagai tempat wisata pada tahun 2015 lalu.

pengunjung diminta supaya sangat berhati hati jika sekiranya berenang di kolam yang berada tepat dibawah air terjun ini.

Karena ada sebuah kejadian menyayat hati yang terjadi di air tejun ini sekitar tahun 2017 lalu diketahui 3 orang tenggelam disini namun hanya satu yang dapat diselamatkan. Jadi kamu supaya benar benar menjaga keselamatan diri kamu.

Tempat seindah ini tidak dipatok dengan harga tiket masuk yang tinggi adapun harga tiket masuknya yaitu Rp 5000 namun belum termasuk biaya parkir kendaraan.

Air terjun ini juga ber operasional setiap hari mulai pukul 06.00 pagi sampai 18.00. saat berkunjung diharapkan jangan pulang saat hari sudah mulai gelap karena pencahayaan di kawasan air terjun ini masih cukup minim.

Siantar Waterpark

Siantar Waterpark yang ada di pematang siantar ini memiliki lokasi yang cukup luas yang mana dibangun diatas lahan seluas 4 hektar dan diperkirakan dapat menampung sekitar 3000 pengunjung yang datang.

Tiket masuk kolam renang ini dipatok harga Rp 40.000 per orangnya baik orang dewasa maupun anak anak.

Dengan harga itu pengunjung akan mendapatkan fasilitas yang mencukupi dan berbagai wahana mengasyikan yang dapat dicoba.

Beberapa wahana yang ada disini adalah perosotan yang tingginya sekitar 16 meter, ada juga ember tumpah yang membuat sensasi seperti sedang berada di air terjun , ada juga wahana yang di buat seperti tantangan yang ada di serial tv ninja warrior da nada juga kolam renang olimpik.

Jika berminat datang ke kolam renang ini diharapkan mengetahui waktu operasionalnya karena kolam renang ini hanya buka mulai hari kamis sampai minggu pada pukul 10.00 pagi sampai 18.00.

baca juga :

Jika masih bingung dengan lokasi kolam renang ini kamu dapat datang ke lokasinya yang ber alamat di Jl. Rakutta Sembiring No. 1, Naga Pita, Siantar Martoba, Kota Pematang Siantar, Sumatera Utara.